3 Bentuk Roti Manis yang Menarik untuk Dijual

Tulip Chocolate

Ada beraneka ragam bentuk roti manis yang dapat anda temui di berbagai bakery. Roti manis memang merupakan hidangan yang disukai banyak orang karena rasanya yang manis serta bentuk dan isiannya yang unik. Indonesia sendiri memiliki beberapa jenis roti manis lokal yang disukai banyak orang seperti roti sisir dan odading.

Pada artikel ini, anda akan memahami secara lebih mendalam mengenai apa itu roti manis serta bentuk roti manis yang unik dan menarik. Mari simak ulasan lengkapnya di bawah ini!

Apa itu Roti Manis?

Roti manis, atau yang biasa disebut pan dulce, buns, atau coffee bread, merupakan jenis roti atau kue yang memiliki rasa manis. Walaupun roti biasa dibuat menggunakan tepung terigu, beberapa roti manis ada yang dibuat menggunakan tepung kentang yang membuat rasanya lebih manis serta teksturnya lebih ringan.

Ada banyak sekali jenis roti manis yang dapat anda temui dari berbagai belahan dunia. Setiap roti manis tersebut memiliki keunikannya masing-masing, mulai dari rasa hingga bentuknya. Beberapa jenis kue seperti lardy cake atau shortcake telah diklasifikasikan sebagai roti manis walaupun memiliki kata “cake” atau “kue” dalam namanya.

Pengaruh Bentuk Produk Bakery dengan Minat Beli Pelanggan

Banyak sekali roti, atau produk bakery lainnya, dengan bentuk yang unik lebih sering oleh pelanggan dibandingkan produk bakery dengan bentuk yang biasa saja. Jika dipikir, hal tersebut memang agak mengherankan karena roti dengan bentuk yang unik belum tentu memiliki rasa yang lebih nikmat daripada roti yang berbentuk biasa.

Di era yang sudah serba digital seperti sekarang ini, apalagi ditambah dengan perkembangan media sosial, produk bakery yang memiliki bentuk unik akan lebih laku karena fenomena media sosial di mana orang-orang ingin mengabadikan roti dengan bentuk unik tersebut dan membagikannya di media sosial mereka. Jadi, pada zaman sekarang ini, rasa dari produk bakery bukan satu-satunya hal yang harus diperhatikan, tetapi bentuknya juga.

3 Bentuk Roti Manis yang Menarik

Jika anda ingin menambahkan roti manis dengan bentuk yang menarik di menu bakery atau kafe, ada banyak sekali jenis roti manis dari berbagai belahan dunia yang dapat anda coba. Berikut ini adalah beberapa bentuk roti manis yang menarik.

Taiyaki (Ikan)

Taiyaki (Ikan)

Taiyaki adalah kue tradisional asal Jepang yang memiliki bentuk ikan. “Tai” dalam bahasa Jepang berarti “ikan”, sedangkan “yaki” berarti panggang. Kue tradisional Jepang yang satu ini memang dibuat dengan cara dipanggang, dan kebanyakan orang Jepang sangat suka mengonsumsinya ketika masih hangat.

Taiyaki biasanya memiliki isian selai kacang merah, atau yang biasa disebut anko. Namun, di beberapa toko atau penjual kaki lima di Jepang, sekarang sudah ada banyak taiyaki yang memiliki isian cokelat, matcha, custard, atau isian manis lainnya.

Roti Buaya

Roti Buaya

Roti buaya adalah roti manis khas Indonesia, tepatnya Betawi, yang memiliki bentuk seperti buaya. Umumnya, roti buaya disajikan untuk acara pernikahan dalam adat Betawi. Selain itu, roti buaya juga biasa disajikan dalam acara kenduri, yaitu acara perjamuan makan untuk meminta berkah, memperingati peristiwa, atau sebagainya.

Suku Betawi percaya bahwa buaya hanya akan memiliki satu pasangan seumur hidupnya, maka dari itu roti manis ini memiliki bentuk seperti buaya agar pernikahan kedua mempelai dapat langgeng sampai akhir. Pada acara pernikahan adat Betawi, biasanya roti buaya diletakkan di samping mempelai wanita.

Bolo Bao (Nanas)

Bolo Bao

Bolo bao, atau pineapple buns, adalah salah satu jenis roti manis yang populer di Hong Kong dan juga umum ditemukan di Chinatown di seluruh dunia. Walaupun namanya “roti nanas”, bolo bao secara tradisional tidak mengandung nanas. Sebaliknya, bolo bao dinamakan roti nanas karena mengacu pada tampilannya yang menyerupai tekstur nanas.

Bagian atas bolo bao (bagian yang menyerupai nanas) terbuat dari adonan yang mirip dengan adonan sugar cookies, yang terdiri dari gula, telur, tepung, dan lemak babi. Bagian tersebut renyah dan cukup manis dibandingkan dengan roti di bawahnya. Bagian bawah bolo bao adalah adonan roti Hong Kong pada umumnya yang memiliki tekstur lebih lembut dan lebih manis daripada roti Eropa.

3 Tips Lainnya Untuk Meningkatkan Minat Beli Pelanggan

Selain menambahkan roti manis dengan bentuk yang unik ke dalam menu baru, masih ada beberapa hal yang perlu anda lakukan agar minat beli pelanggan makin meningkat. Berikut ini adalah beberapa tips untuk meningkatkan minat beli pelanggan di bakery.

  • Membuat Varian Rasa Baru

Orang-orang akan selalu tertarik ketika menemukan varian rasa yang baru dari suatu produk. Selain menarik untuk dirasakan, biasanya orang-orang juga akan tertarik akan ingin membagikan pengalamannya merasakan varian rasa baru di media sosial. Jadi, orang-orang pasti akan banyak yang datang untuk membeli produk dengan varian rasa baru tersebut.

  • Memberikan Promo

Siapa sih yang tidak menyukai promo? Setiap orang pasti akan tertarik untuk membeli produk Anda ketika diberikan promo. Sebagai contoh, anda bisa memberikan promo beli 2 gratis 1 untuk setiap pembelian produk bakery anda. Selain itu, anda juga bisa memberikan promo potongan harga.

  • Menggunakan Bahan yang Berkualitas

Ketika anda membuat produk bakery menggunakan bahan yang berkualitas, sudah pasti rasa yang dihasilkan akan jauh lebih enak. Jika memang rasa dari produk bakery anda enak, pasti orang-orang akan terus membelinya dan bahkan menyebarkan di media sosial mereka bahwa bakery anda menjual produk yang enak.

Demikian penjelasan mengenai apa itu roti manis dan bentuk roti manis menarik yang perlu anda ketahui. Jika anda membutuhkan filling untuk produk bakery, anda dapat menggunakan cokelat filling hitam dari Tulip Chocolate. Cokelat filling hitam ini sangat cocok dijadikan sebagai isian roti cokelat. Jika tertarik, anda dapat menghubungi kami di sini.

Leave a Comment

Blog posts

Related Articles.

Tulip Chocolate

Inilah Cara Melarutkan Cokelat Bubuk Agar Tidak Menggumpal

Ada berbagai macam resep makanan dan minuman yang menggunakan cokelat sebagai bahan dasar atau...

Read more
Tulip Chocolate

5 Cara Mengolah Cokelat Bubuk

Cokelat memiliki berbagai macam bentuk yang bisa dinikmati, dimulai dari cokelat batangan, cair, ...

Read more